(0721) 8030188    [email protected]   

RANCANG BANGUN SISTEM PENDETEKSI KEMIRINGAN TIANG LISTRIK MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER NODEMCU ESP32


Memastikan tiang listrik berada dalam keadaan normal atau lurus searah gaya gravitasi menjadi hal utama yang hendak dicapai dalam penelitian ini. Gangguan pada tiang listrik yang mempengaruhi tiang listrik menjadi tidak normal searah gaya gravitasi dalam penelitian ini di fokuskan pada gaya dorong kecepatan angin berupa besaran tekanan udara dan kelembapan tanah penyokong tiang listrik. Melalui sistem TIDELPO(Tilt Detection of Pole) yang dirancang pada penelitian ini, menghasilkan informasi kondisi variabel yang mempengaruhi kemiringan tiang listrik. Setelah mengumpulkan informasi dari berbagai penelitian terkait, lalu dilanjutkan dengan memutuskan variabel yang paling mendekati dengan tujuan penelitian ini maka terbentuklah sistem TIDELPO yang juga telah diselesaikan proses pengujiannya. Sistem pada TIDELPO terintegrasi mikrokontroler ESP 32 dan sensor-sensor utama Acclerometer MPU6050, BMP 280 dan Soil Moisture HW-080.

URI
https://repository.itera.ac.id/depan/submission/SB2409250195

Keyword
TIDELPO Sensor MPU6050 Kemiringan Tiang Listrik Tekanan Udara Kelembapan Tanah