Analisis Potensi Bioretensi Dalam Mereduksi Banjir Terhadap Saluran Drainase Eksisting ( Studi Kasus : Jalan Mayor Ruslan Kelurahan 9 Ilir Kecamatan Ilir Timur III, Kota Palembang, Sumatera Selatan)
Kota Palembang menjadi pusat pemerintahan, ekonomi dan pendidikan di Provinsi Sumatera Selatan. Pertumbuhan populasi di Kota Palembang meningkatkan kebutuhan lahan yang dapat memicu banjir akibat curah hujan tinggi jika tidak dikelola dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor penyebab banjir di sepanjang Jalan Mayor Ruslan 9 Ilir, Kota Palembang, dengan fokus penelitian pada kondisi saluran drainase eksisting untuk menganalisis daya tampung debit limpasan hujan dan profil saluran yang divisualisasikan dengan software EPA SWMM serta potensi penerapan bioretensi sebagai solusi pengurangan beban saluran untuk mereduksi banjir. Penelitian dilakukan dengan observasi pada kondisi eksisting, menganalisis data curah hujan, dan catchment area untuk dilakukan simulasi menggunakan EPA SWMM dalam memvisualisasikan profil aliran dan menilai kapasitas saluran drainase untuk menampung debit limpasan air hujan. Parameter perhitungan dasar bioretensi dilakukan dengan mempertimbangkan vegetasi, kontrol hidrolik, media filter dan underlayer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyebab utama banjir di lokasi studi adalah curah hujan yang tinggi, kapasitas saluran drainase yang tidak memadai, sedimentasi, serta penumpukan sampah di dalam saluran. Debit banjir rencana sebesar 74,814 m³/detik jauh melebihi kapasitas saluran eksisting yang hanya bisa menampung 0,0212 m³/detik. Visualisasi SWMM menunjukkan bahwa air memenuhi saluran dan memicu banjir. Implementasi bioretetensi memiliki potensi dengan kombinasi kolam retensi eksisting dan bioretensi dalam mereduksi banjir yang terjadi.
URI
https://repository.itera.ac.id/depan/submission/SB2412090009
Keyword
Banjir Bioretensi Jalan Mayor Ruslan Drainase SWMM